Zika Menular Lewat Air Liur...WASPADA!!!



zikaAdanya virus zika dalam air liur dan urine telah diidentifikasi oleh ilmuwan, terhadap dua pasien  yang terserang zika. Virus tersebut aktif dan berpotensi menimbulkan infeksi. Kekhawatiran Lembaga penelitian Brasil yaitu zika bisa menular lewat ciuman sehingga memberi anjuran agar wanita hamil berhati-hati ketika berciuman. 

Tes genetis dilakukan peneliti dalam mengidentifikasi virus air liur dan urine kepada pasien yang terinfeksi zika. Penemuan tersebut meningkatkan rasa khawatir bahwa virus zika menular bukan karena gigitan nyamuk. 

Konfirmasi dari Amerika bahwa virus zika dapat menular melalui hubungan seksual yang terjadi pada warga Texas dimana virus tersebut ditemukan dalam air mani seorang pria.

Brasil juga mengkonfirmasi bahwa penularan zika dapat terjadi dengan cara transfusi darah. Perlu penelitian yang dalam apakah zika bisa ditularkan melalui cairan. 

Himbauan terhadap masyarakat, khususnya wanita hamil agar tetap waspada terhadap kemungkinan penyebaran virus. Apalagi virus tersebut belum ditemukan obat maupun vaksinnya jika sudah terinfeksi. Virus zika menjadi perhatian karena terkait dengan terus naiknya kasus mikrosefali pada bayi yang baru lahir. 

Sumber : 2016, Kompas

Comments